Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2017

Komplek Perumahan Akademi Militer "Panca Arga"

Gambar
Panca Arga merupakan komplek perumahan TNI yang diperuntukkan bagi para prajurit (pimpinan dan anggota TNI) yang berdinas di Lemdik Akademi Militer Magelang. Komplek Perumahan Panca Arga dihuni oleh kurang lebih 1000 KK organik AKMIL, mulai dari anggota berpangkat Prajurit Dua hingga Jenderal Bintang Satu [selaku Wakil Gubernur AKMIL]. Dari segi usia, Panca Arga tergolong cukup tua karena berdiri beberapa tahun setelah diresmikannya Akademi Militer pada 11 November 1957 silam. Dahulu masyarakat sekitar sering menyebut Panca Arga dengan sebutan "tangsi" yang bermakna markas tentara. 

Mahasiswa Bidik Misi UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta Dituntut untuk Mandiri dan Berprestasi

Yogyakarta - Sejumlah 660 orang mahasiswa penerima beasiswa bidik misi (BM) UIN Sunan Kalijaga yang terdiri dari mahasiswa angkatan 2013, 2014, 2015 dan 2016 mengikuti pembinaan sekaligus monitoring dan evaluasi (monev) bertempat di Convention Hall kampus setempat. Kegiatan yang berlangsung pada (14/03), dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Dr. Waryono Abdul Ghofur. Selain wakil rektor, hadir dalam acara pembukaan adalah para Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama dan beberapa dosen pembina mahasiswa BM yang akan bertindak sebagai Tim Monev. Dalam sambutannya Dr. Waryono mengingatkan bahwa saat ini tidak ada lagi alasan bagi para mahasiswa penerima beasiswa bidik misi merasa kekurangan dari aspek ekonomi, karena pemerintah telah menjamin beasiswa yang cukup untuk dapat menyelesaikan studinya di Perguruan Tinggi. Oleh karena itu, lanjut Waryono, mahasiswa harus menunjukkan prestasi akademisnya, yakni minimal memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK)